Kontingen Korem 043/Gatam Juara Umum Karate Piala Pangdam II/Sriwijaya

- Selasa, 24 Januari 2023 | 18:13 WIB
Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendi, S.I.P dan Ketua Harian FORKI Lampung Ariswandi, S.H., M.H foto bersama Kontingen Karate Korem 043/Gatam (Dimas Febiyansyah)
Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendi, S.I.P dan Ketua Harian FORKI Lampung Ariswandi, S.H., M.H foto bersama Kontingen Karate Korem 043/Gatam (Dimas Febiyansyah)

Lampung EKSPOSE - 21 atlet dan 9 orang pelatih Karate Korem 043/Gatam yang berlaga di gelaran KKI Open Sumatera Championship 1 2023 yang memperebutkan Piala Pangdam II/Swj di GOR Kota Baru Jambi tiba di Makorem 043/Gatam pukul 13.30 WIB, Selasa (24/1/2023).

Kontingen Gatam 043/Gatam berhasil meraih juara umum yang berhasil mengumpulkan 12 medali emas, 2 medali perak dan 5 medali perunggu. Diikuti Kontingen Batanghari Karate Team di posisi kedua dan Kontingen Korem 042/Garuda Putih Jambi di peringkat ketiga.

Baca Juga: Mengejutkan! Marselino Ferdinan Akan Di Kontrak Klub Asal Belgia

Kedatangan Kontingen Atlet Karate Korem 043/Gatam langsung disambut Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendi, S.I.P, bersama Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Prasetyo, Para Kasi Kasrem 043/Gatam, bertempat di Aula Sudirman Makorem 043/Gatam Jl. Teuku Umar, Kedaton, Bandar Lampung.

Sebelum menyampaikan sambutannya, Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P, memanjatkan puji sukurnya kepada Allah SWT karena seluruh Kontingen telah kembali dalam keadaan sehat walafiat dan mendapatkan hasil yang luar biasa.

Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendi, S.I.P menerima piala juara umum Pangam II/Swj.
Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendi, S.I.P menerima piala juara umum Pangam II/Swj. (Dimas Febiyansyah)

Baca Juga: Ketua DPRD Tanggamus Dorong Pengusaha Lengkapi Perizinan

“Saya atas nama pribadi, staf dan keluarga besar Korem 043/Gatam sangat bangga atas prestasi yang diraih, kami mengucapkan terima kasih kepada atlet, pelatih dan pendukung yang telah berjuang, sehingga dapat berhasil menjuarai KKI Open Sumatera Championship 1 2023 Piala Pangdam II/Swj, berjalan dengan tertib, aman dan lancar,“ katanya.

Kemudian, Danrem 043/Gatam meminta kepada para atlet untuk mempertahankan semua prestasi yang telah dicapai.

Baca Juga: Pemuda Brantiraya Laksanakan Turnamen Bulutangkis, Diikuti Ratusan Peserta

“Jaga prestasi adik-adik yang telah dicapai, karena kedepannya masih banyak kejuaraan yang menanti dan semua itu membutuhkan keterampilan yang luar biasa, bagi para pelatih terus berikan dukungan yang terbaik untuk kemajuan Karate kita,” pungkas Danrem.

Sementara, Ketua Umum FORKI Provinsi Lampung Hannibal, S.H., M.H, yang diwakili Ketua Harian FORKI Lampung Ariswandi, S.H., M.H mengatakan, bahwa pihaknya bersyukur atas capaian yang telah diraih atlet Karate Lampung yang mewakili Korem 043/Gatam dengan membawa pulang piala juara umum Piala Pangdam II/Sriwijaya.

Baca Juga: Forki Lampung Latgab, GOR Mini Beladiri Mulai Digunakan

“Prestasi ini juga menunjukkan eksistensi karateka FORKI Lampung di Sumatera dan kita juga dapat diperhitungkan oleh seluruh kontingen khususnya se-Sumatera,” jelas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lampung Selatan itu.

Kemudian, FORKI Lampung akan terus mengembangkan potensi yang dimiliki para atlet ini dengan terus memberikan latihan-latihan serta mengikuti kejuaraan-kejuaraan.

Halaman:

Editor: Dimas Febiyansyah

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X